Niche-niche Terbaik Untuk Google Adsense - D-Copy Blog | Google Adsense adalah salah satu penyumbang dunia bisnis online terbesar bagi blogger dan webmaster.
Tidak pelak lagi, Google telah terbukti menjadi salah satu ads service yang paling dipercaya, memiliki advertiser terbanyak, memiliki niche beragam, sesuai untuk berbagai jenis website, memiliki layout yang bisa diseragamkan dengan berbagai desain website, dan yang terpenting adalah memberikan komisi jauh lebih besar daripada ads services yang lain.
Tapi benarkah setiap website dapat menikmati bayaran super tinggi dari Adsense? Benarkah semua situs bertraffic tinggi secara otomatis mendapatkan klik dan CPC yang melimpah? Tidak demikian sebenarnya.
Rekomendasi : Hal-hal yang harus dihindari dalam Google Adsense.Sebelumnya, tepat hari ini saya melepas semua atribut iklan Google Adsense di buka-rahasia.blogspot.com.
Jika dipikirkan mungkin akan nampak sayang, bukan? Tapi perhitungan saya justru sebaliknya. Setelah memasang Adsense di dua blog ini beberapa bulan, saya tidak melihat ada potensi yang cukup kuat untuk mempertahankannya.
Apa faktornya? Ada dua, Niche dan Jenis Visitor! Meskipun mungkin HPK pada niche seperti blogging, webmaster resources, internet marketing, SEO, dan sejenisnya ada yang besar, namun Click Through Rate tidak sebesar itu.
Mengapa? Logikanya sangat jelas, para pengunjung website atau blog semacam ini adalah para webmaster dan blogger yang notabene adalah orang-orang yang sudah cukup akrab dengan Adsense. Bahkan di antara mereka adalah publisher Adsense itu sendiri.
Oleh karena itu, bisa dibilang mereka sudah mengalami “Ads Blindness“. Iklan semenarik apapun tidak akan “terlihat” sebagai sesuatu yang wah.
Iklan “mendapat backlink ribuan secara gratis” pun akan sangat tidak mempan bagi mereka yang sudah “buta Adsense”. Bahkan, sebagian mungkin sudah bertekad untuk tidak melakukan klik Adsense, semenarik apapun iklan yang ditayangkan!
Kondisi di atas adalah hal faktual yang saya sendiri pun baru merasakan pembelajarannya. Di buka-rahasia.blogspot.com akhirnya saya memutuskan menggunakan KlikSaya sebagai ads service.
Dan ternyata, meskipun CPC sangat kecil, namun klik sangat rutin dan hasilnya cukup memuaskan. Rata-rata iklan yang ditayangkan adalah tentang “make money online” dan rupanya ketertarikan pada tawaran semacam itu cukup besar.
Belum genap 15 hari iklan saya tayangkan di blog itu namun bulan depan sudah saatnya PO. Meskipun kecil, namun jika rutin tentu akan sangat menyenangkan.
Jadi, bagi saya pribadi niche, CPC, dan yang paling penting: jenis pengunjung sangat berpengaruh terhadap pendapatan Adsense.
Di beberapa blog saya yang lain yang bertema di luar webmastering, saya masih mempertahankan Adsense karena cukup memberikan earning yang menjanjikan. Beberapa di antaranya berniche Fashion, Kesehatan, dan satu lagi saya pasang di website jualan kaos. Ternyata, meskipun traffic tidak tinggi, klik dan CPC cukup tinggi.
So, intinya jika anda ingin menggantungkan pendapatan 100% atau setidaknya 50% dari Adsense pada salah satu website/blog anda, strategi niche sangat dibutuhkan.
Hindari menggunakan berbagai macam niche sekaligus karena ini tidak berefek baik untuk menarik targeted visitors.
Selain itu, iklan yang ditayangkan tidak konsisten sehingga potensi klik melemah. Targetlah pengunjung umum, dimana mereka memiliki “ketertarikan tulus” pada iklan dan mengikuti rasa penasarannya dengan meng-klik iklan tanpa dibebani pemikiran apapun.
Oke, so let’s go to the point! Berdasarkan apa yang saya amati dan pelajari dari blog-blog saya sendiri dan juga dari beberapa website dengan niche-niche tertentu, berikut adalah niche-niche yang cukup memberikan potensi klik, CPC, dan masuk dalam kategori High Paying Keywords (HPK) tinggi serta yang paling penting, memiliki target visitor umum.
9 niche Terbaik Untuk Google Adsense adalah :
1. Kesehatan, Kebugaran, dan Nutrisi. Sebagai contoh adalah tips menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, penggemukan atau pengurusan tubuh, makanan sehat, tips menghindari penuaan dini, dan sejenisnya.
2. Komputer dan Internet. Sebagai contoh adalah reparasi komputer secara mandiri, keamanan internet, networking, social media, dan sejenisnya.
3. Teknologi dan Peralatan Elektronik. Niche ini cukup luas dan memiliki beberapa genre. Namun pada umumnya niche ini berbicara tentang tips atau review dunia komputer, internet, gadgets, aplikasi, laptop, mobile devices, dan banyak barang-barang elektronik lainnya.
4. Fashion dan Kecantikan. Niche ini cukup digemari kalangan muda dan dari kelas yang biasanya ada pada level menengah ke atas. Sebagai contoh adalah tips padu padan baju, trend fashion, review peralatan kecantikan, perawatan tubuh, trend fashion Korea, aksesoris, review desainer, dan sejenisnya.
5. Review Produk. Meskipun memang diakui sangatlah sulit menulis review produk yang diakui Google sebagai review yang objektif dan berkualitas dan kemungkinan mendapatkan approval sangat kecil, namun niche ini memiliki HPK dan potensi CTR yang sangat tinggi.
6. Otomotif. Salah satu alasan mengapa niche ini memiliki CPC yang begitu tinggi adalah karena pengunjung yang digiring melalui klik (targeted visitor) akan dibawa ke tawaran penjualan produk otomotif dengan harga super tinggi. Tidak heran jika bayaran klik pada iklan jenis otomotif seperti ini bisa mencapai 3 hingga 5 Dollar per klik!
7. Perumahan (Real Estate) dan Pengembangan Tempat Tinggal. Meskipun di Indonesia niche ini masih sangat sedikit advertiser-nya, namun tidak ada salahnya mencoba mendekati niche ini, karena dalam beberapa waktu ke depan Adsense Indonesia sudah pasti akan dibanjiri iklan perumahan seiring berkembangnya dunia real estate Indonesia. Dan tentu saja, CPC nya sangat tinggi!
8. Travelling dan Hiburan. Ini adalah niche yang sangat empuk menurut saya. Ketika seseorang hendak melakukan perjalanan wisata atau mencari tempat hiburan di wilayah tertentu, dia pasti akan menuliskan keyword yang tepat di Google, sehingga kemungkinan mendapatkan targeted visitor dengan niche ini adalah 99%; dan, artinya CPC dan kemungkinan klik (CTR) sangat tinggi. Review tempat wisata, hotel, tips melakukan perjalanan, dan sejenisnya adalah topik-topik yang sangat cocok untuk niche ini.
9. Make Money Online/Bisnis Online. Yang ini saya rasa telah cukup jelas
Sebenarnya masih ada beberapa yang lain yang bisa disebut sebagai niche yang memiliki potensi tinggi bagi Adsense. Namun menurut saya, disesuaikan dengan konteks di Indonesia, niche-niche tersebut masih agak langka untuk dikembangkan, sebagai contoh adalah situs perkencanan (dating), love and relationship, motivation and self improvement, representasi hukum (legal action, seperti misalnya pengacara, advokat dan advokasi hukum, dll), barang-barang antik, dll.
Semua yang telah disebutkan juga memiliki potensi CPC dan CTR tinggi, namun dalam konteks konten berbahasa Indonesia, ini kurang cocok, karena pengunjung akan lebih banyak melihat iklan berbahasa Inggris dan berasal dari luar negeri.
Hmm, jadi apakah anda sudah memutuskan untuk memilih niche tertentu? Menurut saya, memilih satu fokus niche yang jelas jauh lebih baik daripada kita menggabungkan seluruh niche dalam satu blog. Selain kualitas konten menjadi amburadul, fokus perhatian bisa terpecah-pecah. That’s it and have a nice blogging!
Terima kasih semoga bermanfaat.
Sumber artikel : http://tautweb.com/9-niche-niche-terbaik-untuk-google-adsense-id/
0 komentar:
Posting Komentar